detail

Pelepasan Kontingen Kongga Xx Kwarcab Kolaka Jambore Nasional Xi 2022

PELEPASAN KONTINGEN KONGGA XX KWARCAB KOLAKA JAMBORE NASIONAL XI 2022

Blog Single

PELEPASAN KONTINGEN KONGGA XX KWARCAB KOLAKA JAMBORE NASIONAL XI 2022

Bupati Kolaka H.Ahmad Safei, SH., MH  melepas Kontingen Kongga XX Kwarcab Kolaka Jambore Nasional XI 2022 yang dilaksanakan di Pelataran Kantor Bupati Kolaka, Jumat (12/8/2022).

Pelepasan kontingen kongga ini dihadiri oleh Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesra Drs. H. Muh. Bakri,SH., MH, kakak-kakak dari unsur pimpinan dan anggota majelis, Wakil Ketua Kwartir Cabang, para andalan dan pimpinan saka, para pelatih, pembina, pamong serta tamu undangan lainnya.

Dalam laporannya Ketua Pimpinan Kontingen Cabang Kolaka  Amri,S.STP.,M.Si yang di wakili oleh Hasbir Jaya Rasak menyampaikan tujuan dilaksanakan jambore nasional guna membina dan mengembangkan sikap takwa kepada tuhan yg maha esa, teguh, mandiri, peduli dan bertanggung jawab, meningkatkan wawasan kebangsaan serta rasa persaudaraan. 

Jambore Nasional ke XI tahun 2022 atau biasa disebut Jamnas XI dilaksanakan sejak tanggal 14 s/d 21 Agustus 2022 yang bertempat di Bumi Perkemahan Wiladatika Cibubur Jakarta Timur yang bertemakan "Ceria Berdedikasi dan Berprestasi", sedangkan motto pelaksanaan jambore nasional gerakan pramuka "Satyaku Kudarmakan, Darmaku Ku Baktikan",.

Disampaikan pula gerakan pramuka dalam mengikuti kegiatan jambore daerah tahun 2022 di sebut dengan kontingen kongga ke XX, yang mana kwartir cabang kolaka yang ke sembilan belas kalinya mengikuti kegiatan kepramukaan skala daerah maupun nasional yang diselenggarakan oleh kwartir daerah gerakan pramuka Sultra maupun kwartir nasional sejak nama tersebut diabadikan sebagai nama kontingen kwarcab kolaka.

Kontingen Kongga XX  dengan peserta sebanyak 29 orang yang tergabung dalam 1 regu putra dan 1 regu putri, melalui jalur reguler dan 1 regu putra dan 1 regu putri melalui dana mandiri dinas pendidikan dan kebudayaan Kab. kolaka yang direkrut dari beberapa gugus depan sekolah. Ke empat regu tersebut di dampingi oleh 4 orang pembina pendamping, selain itu kwartir cabang kolaka mengutus para pengurus KWARCAB  serta sebagai tim pendukung 8 orang sehingga secara keseluruhan berjumlah 43 orang. 

Sementara itu, Bupati Kolaka yang juga sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Kolaka dalam sambutannya menyampaikan agar setiap peserta jambore nasional yang menjadi duta di tempat kegiatan terkhusus dari asal Kab.Kolaka agar selalu menjaga nama baik daerah kita serta mematuhi aturan yang disampaikan oleh panitia. 

Pemberangkatan kontingen jambore nasional pada tahun ini agak berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pada tahun ini pemilihan peserta yang mengikuti jamnas di lihat dari keaktifan peserta dan mewakili hampir tiap desa yang berada di pelosok desa, sehingga ke depannya persaingan dalam mengikuti jambore nasional semakin berkompetisi, tidak hanya di lihat dari kedekatan terhadap pimpinan.

Bagikan halaman ini:

Postingan Terkait :

Komentar